Peternakan merupakan salah satu sektor yang memberikan kontribusi besar dan menjadi pendorong utama dalam pertumbuhan ekonomi pada suatu wilayah. Peternakan juga mempunyai peranan penting dalam perekonomian di Indonesia baik dalam penyerapan tenaga kerja, dan menyediakan pangan untuk rakyat.

Pangan dan gizi merupakan masalah yang sangat penting bagi negara sedang berkembang. Karena itu sektor peternakan memiliki peranan penting dalam mewujudkan bangsa yang sejahtera dalam bidang perekonomian dan ketahanan pangan. Kebutuhan pangan dan gizi dapat tercukupi salah satunya dengan sumber hewani atau hasil ternak.

Perkembangan ekonomi yang terus meningkat, serta sadarnya masyarakat tentang bagaimana pentingnya gizi dan standar pangan yang baik mengakibatkan meningkatnya permintaan pangan hasil ternak di pasaran. Untuk memenuhi kecukupan pangan dan gizi masyarakat tersebut., peran dari peternak merupakan salah satu indikator untuk menghasilkan produksi daging susu, telur dengan kualitas dan kuantitas yang baik.

Dalam memajukan perekonomian negara terdapat beberapa kontribusi pada sektor peternakan dalam memajukan negara Indonesia yang harus diperhatikan.
1.Pertama, Peternakan untuk menyediakan pangan terutama untuk memenuhi kebutuhan rakyat akan protein hewani atau hasil ternak.
2.Kedua, peternakan untuk sumber kesempatan kerja dan pendapatan.
3.Ketiga, menciptakan peluang berwirausaha di bidang peternakan sekaligus untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan peternak.

Untuk menjadikan sektor peternakan sebagai media untuk memajukan negara Indonesia perlu memaksimalkan usaha pembibitan disertai dengan adanya pengembangan sistem informasi, upaya pendidikan, dan pelatihan, pembinaan kelembagaan, serta standarisasi produk peternakan. Peran dari pemerintah, peternak, dan konsumen juga beperan penting dalam memajukan negara Indonesia serta mahasiswa peternakan untuk mengkantongi pergerakan pengembangan berbagai komoditas yang ada dan pengembangan inovasi yang terbuka luas dengan memaksimalkan peluang yang ada.


Muhammad Hasdullah

Prodi Kesehatan Hewan Jurusan Peternakan Polbangtan Bogor. | 0895373350040 | mhmdhsdllh@gmail.com